Brothers & sisters…., dalam rangka ulang tahun ke 2 komunitas Vulcan Riders Indonesia (VRI), para pengendara motor Kawasaki cruiser 650cc ini akan mengadakan acara di kota Batu, Malang – Jawa Timur.

Sebagian pengurus VRI sedang bertemu mempersiapkan acara 2nd aniversary VRI
Acara akan diadakan pada tanggal 21 – 22 Juli 2018 berpusat di Hotel Kusuma Agrowisata kota Batu. Peserta dari berbagai daerah, Jakarta, Banten, Jogja, Jateng, Jatim dan Bali, akan mulai berdatangan di hotel Kusuma Agrowisata tanggal 20 Juli 2018. Sebagian anggota sudah berangkat hari ini riding dari Jakarta dan sekitarnya. Sebagian lagi akan menyusul besok terutama yang dari Jogja dan Jateng.

Siap berangkat menuju kota Batu, Jawa Timur
Bagi yang karena alasan pekerjaan atau hal lain tidak bisa berangkat dengan riding dari kota masing-masing, motor nya akan diberangkatkan dengan kendaraan khusus dan para pengendaranya menyusul terbang pada hari Jum’at.

Sebagian motor Vulcan sudah dikumpulkan di Super Sukses Motor, dealer Kawasaki Tangerang untuk diangkut menuju kota Batu, Jawa Timur.

Yang towing sudah siap untuk berangkat. Si Kanijo beda sendiri kelirnya
Acara pada tanggal 21 Juli adalah riding keliling kota-kota sekitar Malang, Mlingi, Blitar, Kediri, dll. Pada malam harinya diadakan acara gala dinner VRI dan acara fun & friendship lainnya. Pada tanggal 22 Juli, VRI akan riding dari kota Batu ke gunung Bromo dan acara akan dipusatkan di Bromo.

Si Kanijo juga sudah siap berangkat naik truk angkut bersama kawan-kawannya.
Semoga acara 2nd anniversary VRI ini berlangsung dengan baik, selamat tidak ada halangan apapun dan semua peserta dapat menikmati suasana Fun & Friendship sesuai dengan moto VRI.
request Suara knalpot Kanijo dong om .. upload di video ya 🙂
LikeLike
Mesti rekam dulu ya..😃
LikeLike