Jarak dari Myeongdong Cathedral ke Namsan Tower tidaklah jauh, menurut peta jaraknya kurang dari dua kilometer. Kalau ditempuh dengan berjalan kaki santai kira akan sampai dalam 20 menit. Jadi kami putuskan untuk berjalan kaki mengikuti petunjuk peta.
Jalan menuju ke sana cukup menarik karena harus melewati pertokoan yang menjual segala macam barang, kosmetik, makanan, oleh-oleh, dll. Naah ini yang pasti memperlambat perjalanan, karena ibu-ibu biasanya gak tahan kalau lihat barang-barang yang dipajang di sana. Tidak apa-apa toh kita memang sedang jalan-jalan / berwisata santai, jadi nikmati saja apa yang kita jumpai.

Passing through the Myeongdong most visited area. Visitors come to this area to buy cosmetics, souvenir and other stuffs.
Saya sebagai tour leader sekaligus juru foto mesti berjalan di depan, sebentar-sebentar nengok ke belakang cek dan ambil foto. Kesempatan juga bagi saya untuk belajar street photography, kebetulan kondisinya pada saat itu juga bagus mendukung untuk mengambil foto.

It is a long hike, the street is nice but a bit inclining, so it is tiring indeed especially for the elders.
Setelah kita melewati pertokoan yang rata-rata jalannya datar, kami mulai masuk ke jalan yang menanjak. Memang Namsan Tower letaknya di puncak bukit dan untuk ke sana bisa dengan terus berjalan kaki atau menggunakan cable car. Tetapi lokasi cable car ini pun ada di ketinggian jadi ya harus sedikit berjuang untuk menuju ke sana. Sebenarnya tanjakannya tidak terlalu curam siih, tetapi karena menanjak terus bebera ratus meter lumayan juga capeknya. Anggap saja olah raga hehe..

Arriving at the bottom part of the Namsan tower, you still have to climb some stairs to reach the Tower. But from here you can start enjoying the great scenery every where you look at
Do not get tired and frustrated, walking is good for your health and hard labor result in great rewards after all. Cheers (lx)